News
Beranda » Berita » Gugur dalam Tugas, 3 Polisi Ditembak Saat Gerebek Judi Sabung Ayam di Lampung

Gugur dalam Tugas, 3 Polisi Ditembak Saat Gerebek Judi Sabung Ayam di Lampung

Tiga jenazah polisi yang meninggal saat bertugas di Kabupaten Way Kanan. Lampung, Senin (17/3/2025). (Foto: Antara/Istimewa)

JRMEDIA.ID — Kepolisian Daerah (Polda) Lampung membenarkan tiga polisi gugur di Kabupaten Way Kanan saat penggerebekan pada lokasi judi sabung ayam. Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Yuni Iswandari Yuyun, di Bandarlampung, Selasa (18/3/2025) dini hari WIB, mengatakan bahwa tiga polisi gugur di Way Kanan kini masih diautopsi.

“Untuk perkembangan kasus ini akan dilanjutkan setelah autopsi,” kata Kombes Yuni seperti dikutip dari Antara.

Kombes Yuni menyatakan, Polri berduka mendalam atas gugurnya Kapolsek Negara Batin Way Kanan Iptu Lusiyanto, Bripka Petrus Apriyanto, dan Bripda M Ghalib Surya Nanta saat bertugas.

“Sejauh ini Polda Lampung dan Polres Way Kanan telah memberikan dukungan dan bantuan terhadap Polres Way Kanan terkait tiga anggotanya yang gugur,” jelas Kombes Yuni.

3 Pesan Paus Fransiskus Sebelum Wafat pada Usia 88 Tahun

Kombes Yuni mengatakan, ketiga korban mengalami luka tembak di bagian kepala yang dilakukan oleh orang tidak dikenal. Ia menjelaskan, penembakan tersebut terjadi saat 17 personel Polri dari Polres Way Kanan mendatangi tempat sabung ayam pada Senin (17/3/2025). Ketika berada di tempat kejadian perkara (TKP), para polisi itu langsung ditembaki oleh sejumlah orang tak dikenal.

“Dari peristiwa tersebut, tiga personel Polri gugur dalam tugas. Kemudian Polda Lampung berfokus mengamankan anggota lainnya,” kata Kombes Yuni.

Adapun profil dari ketiga Personel Polri yang gugur saat bertugas yakni Bripka Petrus Apriyanto lahir 16 Maret 1985, Diktuk Bintara 2005, Naik Pangkat Bripka pada 2019, jabatan terkahir Banit Binmas Polsek Negara Batin Polres Way Kanan.

Bripda M Ghalib Surya Ganta, SH lahir 23-Februari 2002, Diktuk Bintara 2021, jabatan terakhir Ba Satreskrim Polres Way Kanan.

Iptu Lusiyanto, SH lahir 05 Juni 1972, Diktuk Bintara 1994. Diktuk Perwira Pag pada 2018, jabatan terakhir Ps Kapolsek Negara Batin Polres Way kanan. Riwayat Dikbang terakhir, Dik perwira pertama dasar reskrim 2020.

Peluncuran Buku Puisi Sarihati Karya Arby Rahmat, 51 Puisi, 3 Tema Utama

Polri menyampaikan dukacita mendalam atas gugurnya tiga personel kepolisian di Lampung saat bertugas melakukan penggerebekan di lokasi perjudian sabung ayam.

“Polri berduka mendalam atas gugurnya personel-personel terbaiknya dalam menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya sebagai abdi masyarakat,” kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangannya di Jakarta, Senin (17/3/2025).

Karopenmas Divhumas Polri itu lantas menyebutkan nama tiga personel tersebut, yakni Kapolsek Negara Batin Way Kanan Iptu Lusiyanto, Bripka Petrus Apriyanto, dan Bripda M Ghalib Surya Nanta. Sejauh ini, kata dia, Polda Lampung dan Polres Way Kanan telah memberikan dukungan dan bantuan.

Di sisi lain, Kapendam II/Sriwijaya Kolonel Inf Eko Syah Putra Siregar memastikan pihaknya akan memberikan sanksi tegas terhadap oknum yang terlibat dalam penembakan polisi dalam penggerebekan tempat sabung ayam di Kecamatan, Negara Batin, Kabupaten Way Kanan, Lampung.

“Untuk nantinya apabila ada keterlibatan oknum, kita pastikan akan ada sanksi yang diberikan,” kata Kolonel Eko dikutip dari Antara, Senin (17/3/2025).

Menteri Kebudayaan RI Fadli Zon: Hari Keris Nasional Ditetapkan Setiap Tanggal 19 April

Kolonel Eko mengatakan, saat ini pihaknya tengah melakukan investigasi untuk mencari bukti dan fakta-fakta lebih lanjut terkait kasus baku tembak yang menewaskan tiga anggota polisi ini. “Terkait tentang isu yang sedang berkembang, dimohon untuk menunggu konfirmasi hasil penyelidikan/investigasi lebih lanjut,” pungkasnya.

(ant/end)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

×