News
Beranda » Berita » Cocok, Ini 6 Negara di Asia yang Sajikan Wisata Murah tanpa Perlu Ribet Pakai Visa

Cocok, Ini 6 Negara di Asia yang Sajikan Wisata Murah tanpa Perlu Ribet Pakai Visa

Pemegang paspor Indonesia bisa bebas pergi tanpa visa ke beberapa negara/ilustrasi. (Foto: Pixabay)

JAKARTA — Kabar baik bagi masyarakat Indonesia yang ingin atau biasa bepergian ke luar negeri. Pada tahun 2025 ini, paspor Republik Indonesia (RI) bisa digunakan warga negara Indonesia (WNI) atau pemegang paspor Indonesia untuk mengakses ke 80 negara dengan bebas visa dan sebagian negara itu ada di Benua Asia.

Asia dikenal memiliki destinasi wisata yang menarik perhatian para pelancong di dunia. Apalagi ada beberapa negara wisata murah di Asia yang sayang buat dilewatkan. Tak hanya murah, negara di Asia juga sangat terkenal dengan deretan tempat wisata yang memukau.

Tak heran, bila beberapa orang kerapkali merencanakan bepergian sendiri atau bahkan bersama dengan teman untuk menikmati liburan di negara lain. Negara wisata murah di Asia bisa dijadikan alternatif untuk menikmati keindahan pesona alam selain Indonesia.

Namun bagi pemilik paspor Indonesia yang berencana untuk liburan ke luar negeri seringkali dikhawatirkan dengan persoalan visa. Tetapi tenang saja, beberapa negara wisata murah di Asia tidak mengharuskan wisatawan dari Indonesia memiliki visa.

Aktris ‘The Man from Nowhere’ Kim Sae-ron Meninggal di Usia 24 Tahun, Diduga karena Depresi

  1. Singapura

Saat di Singapura, pengunjung bisa ke tempat wisata andalan dengan biaya yang murah seperti Gardens By The Bay, Botanical Garden, Marina Barrage, dan Ion Sky.

  1. Malaysia

Bila menyukai wisata sejarah, bisa mengunjungi kawasan Melaka yang sarat sejarah. Namun, buat yang suka berbelanja, bisa mengunjungi kawasan Johor Bahru. Kawasan ini menjual aneka keperluan yang sangat ramah di kantong.

  1. Vietnam

Pelancong bisa mencoba mengunjungi Hanoi yang merupakan ibu kota Vietnam. Sebagai ibu kota negara, Hanoi menjadi salah satu kota dengan pemukiman terpadat merangkap kawasan pusat perekonomian Kota Sapa pun layak dikunjungi karena lebih menonjolkan pesona alam luar biasa. Di kota ini terdapat deretan pegunungan dan lahan persawahan hijau yang membentang. Untuk wisata pantai, bisa mengunjungi kawasan Nha Trang yang menawarkan banyak pantai cantik dan kegiatan ekstrem. Untuk kulinernya pun termasuk murah.

  1. Thailand

Thailand dikenal karena eksotisme tempat wisatanya. Selama ini Thailand dikenal sebagai salah satu destinasi wisata religi terbaik di Asia. Pasalnya budaya di Thailand ini sangat kental terasa di hampir seluruh penjuru negeri. Saat ke Thailand, pelancong akan menemukan kuil-kuil Buddha kuno yang tak pernah sepi pengunjung. Beberapa di antaranya adalah The Grand Palace dan Wat Pho. Tak hanya identik dengan wisata budayanya saja, Thailand juga memiliki pantai cantik nan eksotis. Misalnya saja deretan pantai di Pulau Phuket dan Krabi yang sudah sangat terkenal di kalangan wisatawan seluruh dunia.

  1. Kamboja

Negara wisata murah di Asia berikutnya adalah Kamboja. Negara ini menyimpan cerita eksotis mengenai religi dan kebudayaan yang tersimpan sejak ribuan tahun lalu. Daya tarik inilah yang membuat para traveler pemburu tempat eksotis, menjadikan Kamboja sebagai salah sati destinasi pilihan. Walaupun Kamboja menggunakan mata uang dollar AS, namun untuk harga yang ditawarkan cukup terjangkau.

Ketua IKA UII 2025-2030 Dr Ari Yusuf Amir Bakal Terapkan Pola Kerja Berpikir untuk Bertindak

  1. India

Pelancong bisa menikmati indahnya kota dengan destinasi wisata seperti Taj Mahal dan candi-candi Hindu yang sarat akan budaya di India. Untuk 1 Rupee sama dengan Rp 200, jadi wisatawan asal Indonesia bisa menikmati liburan tanpa khawatir akan kehabisan uang. India bisa jadi merupakan salah satu negara wisata murah di Asia.

(dkd)

Organisasi Kealumnian Kampus Paling Aktif dan Dinamis di Indonesia: IKA UII Gelar Munas untuk Ganti Kepemimpinan

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *